Selasa, 06 Desember 2016

Pantai Sanur Bali – Tempat Wisata Favorit Di Bali Untuk Anak

Pantai Sanur Bali – Tempat Wisata Favorit Di Bali Untuk Anak
Pantai Sanur Bali – Tempat Wisata Favorit Di Bali Untuk Anak

Wisata pantai Sanur di Bali sangat cocok untuk liburan anak-anak anda. Anak-anak anda dapat berenang di arus laut yang tenang dan juga tidak dalam. Selain itu anak-anak anda dapat melakukan permainan bola di pasir putih. Bagi anda yang ingin mengenalkan anak-anak anda dengan wisata bahari bawah laut, anda dapat mencoba seawalker di pantai Sanur.

Di pagi hari anda dapat mengajak anak anda duduk-duduk di bangunan gazebo pinggir pantai, sambil menunggu matahari terbit. Di sepanjang bibir pantai sangat cocok untuk melihat pemandangan matahari terbit. Jika anda menyukai olah raga jogging, pantai ini juga menyediakan sarana jalur jogging yang terbentang dari dari utara ke selatan dan berada di pinggir pantai. Bagi yang tidak ingin bangun pagi untuk melihat matahari terbit di pantai Sanur, maka matahari terbenam menjadi pilihan anda. Salah satu pantai di Bali yang memiliki pemandangan matahari terbenam yang indah adalah pantai Dreamland.
Pantai Sanur Bali – Tempat Wisata Favorit Di Bali Untuk Anak
Pantai Sanur Bali – Tempat Wisata Favorit Di Bali Untuk Anak


Sejarah Pantai Sanur

Sejarah pantai Sanur, pantai ini mulai diperkenalkan pada tahun 1937 oleh seniman asal negara Belgia, yang bernama A.J. Le Mayeur, seniman ini memiliki istri orang Bali yang bernama Ni Polok. Cara pengenalan seniman asal negara Belgia ke mancanegara dengan membuat lukisan tentang pantai ini dan memamerkan ke mancanegara. Karena hal ini, pantai di Sanur, mulai dikenal ke mancanegara.
Di pantai Sanur Bali, banyak terdapat sarana penginapan, baik berupa hotel, resort, villa maupun bungalow, jadi para tamu tidak akan kesusahan untuk mendapatkan sarana akomodasi di pantai ini. Selain itu, daerah Sanur banyak terdapat art shop, money changer, mini market, bar, cafe, restoran sebagai penunjang sarana pariwisata. Dapat dikatakan daerah sanur adalah salah satu perintis pariwisata pulau Bali, dan membuat pariwisata Bali terkenal sampai saat ini.

Pantai Tanjung Benoa Surga Olahraga Air Di Pulau Dewata

Pantai Tanjung Benoa Surga Olahraga Air Di Pulau Dewata
Pantai Tanjung Benoa Surga Olahraga Air Di Pulau Dewata

Penduduk di sekitar pantai Tanjung Benoa Bali, sebelum berkembangnya pariwisata, sebagian besar penduduknya memiliki mata pencaharian sebagai nelayan, untuk lebih detail tentang sejarah tanjung benoa. Semakin berkembangnya pariwisata Bali, membuat sebagian besar mata pencaharian penduduk lokal berubah, baik sebagai pegawai hotel atau membuat usaha wisata bahari atau yang lebih dikenal dengan nama watersport  tanjung benoa.
Karena pantai Tanjung Benoa Bali, memiliki pasir putih dan laut yang sangat tenang, menjadikan pantai ini sangat cocok untuk aktivitas olahraga air seperti, parasailing, snorkeling, seawalker tanjung benoa dan masih banyak lagi yang lainnya. Yang paling disukai oleh anak-anak adalah wisata ke pulau penyu Bali. Dari ujung utara sampai selatan pantai ini, tersedia perusahaan yang menyediakan aktivitas olah raga air, dan tentunya tidak pernah sepi dari kunjungan wisatawan. Selain untuk wisata water sport, pantai Tanjung Benoa Bali, juga memiliki fasilitas hotel, baik hotel bintang lima ataupun hotel murah. 

Letak Pantai Tanjung Benoa Bali


Lokasi dari letak pantai Tanjung Benoa ada di Bali selatan, berdekatan dengan kawasan wisata Nusa Dua. Alamatnya adalah Kelurahan Tanjung Benoa, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung. Jika anda dari aiport Ngurah Rai, waktu tempuh yang anda perlukan, kurang lebih 30 menit untuk mecapai lokasi. Anda akan dikenakan biaya tiket masuk pantai Tanjung Benoa Bali sebesar, Rp 5.000 untuk permobil. Tapi jika anda memesan paket watersport  tanjung benoa dengan kami, tentunya anda akan mendapatkan jasa antar jemput. Oleh karena itu, anda tidak akan dikenakan biaya tiket masuk pantai Tanjung Benoa Bali, karena mobil yang digunakan terdapat stiker, yang membebaskan biaya tiket masuk ke kawasan ini.
Pantai Tanjung Benoa Surga Olahraga Air Di Pulau Dewata
Pantai Tanjung Benoa Surga Olahraga Air Di Pulau Dewata


Cara Terbaik Untuk Memesan Tanjung Benoa Watersport

Karena tersedianya begitu banyak penyedia watersport di Tanjung Benoa, maka persaingan tidak dapat dihindari. Banyak perusahaan penyedia watersport di Tanjung Benoa, menawarkan harga murah yang sungguh tidak masuk akal. Kenapa kami katakan tidak masuk akal, karena harga yang ditawarkan tidak masuk biaya operational dari perusahaan.
Pada saat ditawarkan harga murah watersport di Tanjung Benoa, yang jauh dari harga pasaran, pasti sebagian orang akan berminat. Siapa yang tidak suka dengan harga murah? Tentunya setiap orang yang membuat sebuah usaha, tidak ingin mengalami kerugian. Lalu bagaimanan caranya menawarkan harga murah, yang tidak mengkover biaya operational?
Sebagai contoh, pada saat anda memesan scuba diving, anda mendapatkan harga murah jauh dari harga pasaran. Saat di lokasi, anda akan di kenakan biaya tambahan untuk sewa alat diving, biaya tambahan untuk baju menyelam dan biaya tambahan untuk guide menyelam. Tanpa semua itu, anda tidak akan dapat menyelam, ujung-ujungnya biaya total yang anda habiskan untuk menyelam, jauh lebih mahal dari harga awal yang ditawarkan. Oleh karena itu, jika anda mendapatkan harga murah, tanyakanlah apa saja yang sudah termasuk dalam harga, terutama asuransi. Karena biaya asuransi, yang membuat signifikan terhadap harga yang di tawarkan.
Lalu bagaimana cara terbaik, untuk memesan permainan wisata bahari di pantai Tanjung Benoa.
1.      Jangan tergiur dengan harga yang sangat murah.
2.      Pilihlah paket tanjung benoa watersport.
3.      Cari perusahaan yang menawarkan antar jemput hotel atau tempat anda tinggal.
4.      Tanyakanlah, apa saja yang termasuk dalam harga.
5.      Apakah asuransi jiwa sudah termasuk dalam harga.
6.      Pesanlah melalui jasa tour murah bali,yang sudah memasukan biaya permainan water sport seperti dreamland tour.

Mudah-mudahan informasi di halaman ini, bermanfaat bagi pembaca dalam melakukan wisata Tanjung Benoa Bali.

TANAH LOT BALI

TANAH LOT BALI
TANAH LOT BALI

Menurut legenda, pura ini dibangun oleh seorang brahmana yang mengembara dari Jawa, yaitu Danghyang Nirartha yang berhasil menguatkan kepercayaan penduduk Bali akan ajaran Hindu dan membangun Sad Kahyangan tersebut pada abad ke-16. Pada saat itu, penguasa Tanah Lot yang bernama Bendesa Beraben merasa iri kepadanya karena para pengikutnya mulai pergi untuk mengikuti Danghyang Nirartha. Bendesa Beraben kemudian menyuruh Danghyang Nirartha meninggalkan Tanah Lot. Danghyang Nirartha menyanggupi, tetapi sebelumnya ia dengan kekuatannya memindahkan Bongkahan Batu ke tengah pantai (bukan ke tengah laut) dan membangun pura di sana. Ia juga mengubah selendangnya menjadi ular penjaga pura. Ular ini masih ada sampai sekarang dan secara ilmiah ular ini termasuk jenis ular laut yang mempunyai ciri-ciri berekor pipih seperti ikan, warna hitam berbelang kuning dan mempunyai racun 3 kali lebih kuat dari ular cobra. Akhirnya disebutkan bahwa Bendesa Beraben menjadi pengikut Danghyang Nirartha.

Inilah salah satu tempat wisata di Bali yang memiliki panorama sunset terbaik. Di sebuah spot bernama Sunset Terrace, Anda akan menyaksikan pemandangan matahari terbenam yang memukau. Saat senja mulai menyapa, di antara gelayut awan yang tak begitu tebal, matahari di atas langit Pura Luhur Tanah Lot mulai berubah kemerahan. Ketika cahaya meredup, bulatannya tampak makin utuh. Terlihat cantik di balik indahnya siluet pura. Inilah salah satu pesona unik di Pulau Dewata.
TANAH LOT BALI
TANAH LOT BALI

Tanah Lot terletak di tengah laut, berjarak sekitar 300 meter dari bibir pantai dan terdapat batu karang dengan gua besar di tengahnya. Nama Tanah Lot terdiri dari kata “Tanah” yang berarti batu karang dan kata “Lot” atau “Lod” yang berarti laut. Secara keseluruhan, artinya tanah yang ada di tengah laut.

Objek wisata Tanah Lot ini berjarak 20 km dari Denpasar Bali, dapat ditempuh dengan perjalanan sekitara 45 menit. Jika Anda mengunjungi Tanah Lot di Bali, berpakaianlah yang sopan dan menjaga perilaku. Patut diketahui pula, Anda tidak akan diperkenankan memasuki pura yang ada di sana sebab kawasan tersebut adalah suci.

Wisata Pantai Kuta Pasir Putih Dan Sunset

Wisata Pantai Kuta Pasir Putih Dan Sunset
Wisata Pantai Kuta Pasir Putih Dan Sunset

Pantai Kuta Bali, jantungnya pulau Bali begitu orang mengenalnya dan keindahan pantai Kuta Bali, sangat terkenal ke mancanegara. Pantai Kuta Bali, berpasir putih dengan ombaknya yang panjang dan besar sangat menguji nyali peselancar belahan dunia. Tidak salah mereka memilih pantai Kuta, sebagai lokasi Surfing terbaik di Bali.
Bagi peselancar pemula, tidak perlu khawatir jika ingin belajar olahraga selancar. Disepanjang pantai banyak disewakan papan surfing dengan harga yang bervariasi, tergantung besar dan kwalitas bahannya. Ditemani pemandu yang sudah berpengalaman selalu siap membantu memecah ombak pantai.
Lokasinya yang begitu strategis membuat pantai Kuta Bali, tidak pernah sepi pengunjung untuk wisata pantai Bali. Pantai yang dulunya adalah perkampungan nelayan tradisional, kini berubah menjadi tempat pertemuan orang-orang dari berbagai negara. Akses menuju pantai sangat mudah dilalui, dengan kendaraan bermotor. Hanya 15 menit dari Bandara Ngurah Rai Bali, dengan kendaraan roda dua maupun roda empat.
Namun jika naik bus, penumpang harus berhenti di central parkir dan harus naik sutle ke pantai Kuta Bali. Mengingat areal parkir berada dipinggir jalan dan untuk menghindari kemacetan. Apalagi pada saat musim liburan dan tahun baru, pemerintah desa adat setempat, akan menutup jalan bagi kendaraan bermotor menuju pantai.
Disepanjang jalan menuju pantai, ada banyak hotel, restoran, pusat perbelanjaan, pasar seni, dan fasilitas penunjang obyek wisata lainnya. Menjelang sore hari wisatawan yang menginap di sekitar Kuta, biasanya berjalan-jalan menuju pantai untuk sekedar berjemur, sambil menikmati matahari terbenam. Jika cuaca lagi cerah, matahari akan terbenam sekitar jam 18.00.
Lelah menyusuri pantai, ibu–ibu penduduk lokal setempat, sudah siap menanti menawarkan jasa pijat. Dengan berbekal selembar tikar, minyak urut dari kelapa, dicampur garam bertarif Rp 75.000. Terutama para peselancar selalu langganan dengan jasa pijat tersebut. Pedagang makanan dan minuman kecil juga tidak kalah bersaing dengan restoran yang ada di sekitar pinggir pantai. Kuta salah satu wilayah yang menyediakan beraneka ragam tempat makan di Bali yang masuk dalam kategori favorit wisatawan.

Selain sebagai tempat wisata, pantai Kuta Bali sering dijadikan lokasi syuting serial televisi anak muda di Indonesia. Anak-anak pantai setempat kadang-kadang ikut terlibat. Mereka kebagian sebagai peran pembantu. Sayangnya pengambilan gambar sering terganggu karena pantai selalu ramai pengunjung. Saat ini, selain pantai Kuta Bali, pantai yang banyak dikunjungi saat liburan oleh wisatawan domestik adalah pantai Pandawa Bali.
Wisata Pantai Kuta Pasir Putih Dan Sunset
Wisata Pantai Kuta Pasir Putih Dan Sunset

Sejarah Pantai Kuta Bali

Sebelum terkenal menjadi tempat wisata pantai di Bali, pantai ini adalah pelabuhan dagang dan banyak pedagang dari luar Bali melakukan transaksi dagang di sini. Pada abad ke 19, seorang pedagang yang berasal dari Denmark bernama Mads Lange, mendirikan tempat perdagangan di pantai ini, karena kepandaiannya dalam bertransaksi dan negosiasi dagang, Mads Lange terkenal di kalangan raja-raja Bali.

Dulunya pantai ini adalah habitat dari penyu hijau dan banyak orang yang tidak tahu akan hal ini. Penyu hijau hampir punah dan mejadi salah satu hewan yang dilindungi. Penangkaran penyu hijau sekarang telah di pindahkan ke pantai Tanjung Benoa, jika anda ingin melihat penyu hijau anda dapat berkunjung ke pulau penyu di Tanjung Benoa menggunakan glass bottom boat, sambil memberikan makan ikan dalam perjalanan menuju pulau penyu.

Wisata Ubud Bali – 3 Kegiatan Liburan Menarik Favorit Wisatawan

Wisata Ubud Bali – 3 Kegiatan Liburan Menarik Favorit Wisatawan
Wisata Ubud Bali – 3 Kegiatan Liburan Menarik Favorit Wisatawan

Objek wisata Ubud Bali sangat terkenal di kalangan wisatawan mancanegara selama berpuluh-puluh tahun. Setiap wisatawan yang berkunjung akan mempunyai kesan tersendiri tentang tempat wisata di Ubud.
Belum lama ini Ubud dipilih sebagai lokasi syuting film yang berjudul Eat, Pray, Love yang dimainkan oleh aktris Hollywood, Julia Robert dan judul film ini diambil dari buku karya Elizabeth Gilbert dengan judul yang sama. Penulis tersebut menjadikan Ubud sebagai tempat pencaharian cintanya.

3 Kegiatan Menarik Wisata Ubud Bali :

Bersiaplah menikmati pesona alam dan kehidupan masyarakatnya, jika Anda berminat liburan ke Ubud. Kenyamanan dan keamanan yang Anda dapatkan, tentunya akan membuat Anda ingin kembali ke desa ini. Berikut adalah 10 kegiatan wisata menarik yang dapat dilakukan di tempat wisata Ubud Bali.

1.   Aktivitas Yoga

Wisata Ubud Bali – 3 Kegiatan Liburan Menarik Favorit Wisatawan
Wisata Ubud Bali – 3 Kegiatan Liburan Menarik Favorit Wisatawan

Salah satu kegiatan menarik wisata Ubud Bali adalah Yoga. Saat melakukan kegiatan yoga di Ubud, sebaiknya dilakukan di pagi hari. Disamping dapat menikmati udara pagi yang masih segar, pikiran kita juga masih rileks. Ubud sangat terkenal dengan aktivitas Yoga hingga ke seluruh dunia. Wisatawan mancanegara maupun domestik, datang untuk belajar yoga di Ubud. Tersedia bagi pemula maupun yang sudah professional.
Sebagian besar hotel-hotel di Ubud, memiliki fasilitas Yoga. Ada beberapa yang memberikan kelas gratis bagi tamu yang menginap, dan ada juga yang membuka kursus belajar yoga. Lokasi yoga biasanya pada hotel yang memiliki pemandangan menghadap ke sawah dan sungai.
Yoga Barn adalah salah satu tempat yoga yang terkenal di Ubud. Letaknya di Jalan Hanoman, Ubud. Kelas yoga yang dimiliki mulai dari kelas singkat hingga insentif. Segarnya udara pagi dan indahnya panorama alam Ubud, dapat anda nikmati dengan mencoba kegiatan Yoga.

2. Wisata Kuliner di Ubud

Wisata Ubud Bali – 3 Kegiatan Liburan Menarik Favorit Wisatawan
Wisata Ubud Bali – 3 Kegiatan Liburan Menarik Favorit Wisatawan

Berbagai macam kuliner dapat anda jumpai di kawasan Ubud Bali. Mulai dari masakan Eropa hingga Amerika. Restoran–restoran di kawasan wisata Ubud, menyajikan menu beraneka ragam dengan harga bervariasi.
Makanan khas Bali misalnya, Warung Babi Guling Bu Oka disebelah Puri Ubud, Nasi Ayam Kedewatan Ibu Mangku, restoran Bebek Tepi Sawah ubud dengan menu andalan bebek gorengnya. Semuanya dapat anda coba untuk kegiatan menarik wisata ubud Bali.

3. Menonton Tari Kecak Ubud

Wisata Ubud Bali – 3 Kegiatan Liburan Menarik Favorit Wisatawan
Wisata Ubud Bali – 3 Kegiatan Liburan Menarik Favorit Wisatawan

Cak, cak, cak, itulah suara khas dari para penari kecak. Tarian Kecak biasanya dipentaskan oleh laki laki sebanyak 50 hingga 100 orang. Berkunjung ke Ubud belum lengkap rasanya jika tidak menonton tari kecak Ubud. Apalagi Ubud terkenal dengan pusat kesenian di Bali. Pertunjukan tari ini dimulai sekitar pukul 7 malam. Salah satu tempatnya adalah di Pura Dalem di jalan raya Ubud.

Upside Down World Bali, Indonesia! Tempat Liburan Di Bali Yang Benar-Benar Berbeda!

Upside Down World Bali, Indonesia! Tempat Liburan Di Bali Yang Benar-Benar Berbeda!
Upside Down World Bali, Indonesia! Tempat Liburan Di Bali Yang Benar-Benar Berbeda!

Upside Down World  Bali sepertinya akan banyak mengingatkan pengunjungnya pada sebuah film yang berjudul “Upside Down“. Di film ini diceritakan kalau ada dua buah planet kembar yang saling berdekatan. Keduanya dibilang kembar dikarenakan orbitnya yang sangat berdekatan. Dua planet ini memiliki matahari yang sama, hanya saja jarak keduanya sangat dekat.
Seperti halnya film tadi, konsep dari Upside Down World Bali ini sedikit mirip, meski tidak sama persis dengan yang ada di film ya! Namun tetap saja, kehadiran tempat liburan baru di Bali ini makin mengukuhkan kalau sekarang ini liburan ke Bali, nggak cuma bisa liat pantai!
Upside Down World Bali, Indonesia! Tempat Liburan Di Bali Yang Benar-Benar Berbeda!
Upside Down World Bali, Indonesia! Tempat Liburan Di Bali Yang Benar-Benar Berbeda!

Upside Down World Bali ini merupakan tempat liburan terbaru di Bali yang dibuka pada tanggal 1 Maret 2016. Lokasinya berada di salah satu jalan paling strategis di Denpasar, yaitu berada di Jalan Bypass Ngurah Rai Pemogan Nomor 726. Berkunjung ke Upside Down World akan membawa kalian ke sebuah pengalaman seru dan berbeda. Terutama untuk yang hobi selfie!
Disini kalian hanya perlu membayar tiket masuk, sebesar IDR 100.000 untuk orang dewasa dan IDR 50.000 untuk anak-anak. Setelah itu kalian bisa menikmati keunikan yang ada di Upside Down World! Setelah membayar tiket, kalian akan ditemani guest assistance akan menemani berkeliling dan menikmati apa saja yang dihadirkan Upside Down World Bali ini.
Di Upside Down World Bali, Semua Ditata Serba Terbalik!
Seperti yang disebutkan diatas, di Upside Down World Bali kalian akan bisa merasakan sensasi unik, berada di ruangan terbalik. Gimana? Kok bisa begitu? Iya, soalnya setiap ruangan yang ada disini didesain terbalik. SEMUANYA LHO! Lengkap dengan semua furnitur ataupun dekorasi yang ada di Upside Down World.
Konsep yang tidak lazim ini ditujukan untuk para penyuka selfie ketika liburan. Orang Indonesia kan hobinya selfie, jadi disni memungkinkan untuk berfoto dengan gaya dan latar yang serba unik. Nggak ada lagi tempat seperti ini di Indonesia selain di Upside Down World. Tempat ini sendiri buka mulai pukul 09.00-20.00, jadi bisa puas buat selfie deh!
Upside Down World Bali, Indonesia! Tempat Liburan Di Bali Yang Benar-Benar Berbeda!
Upside Down World Bali, Indonesia! Tempat Liburan Di Bali Yang Benar-Benar Berbeda!

Mungkin juga kalau di Indonesia ini juga yang pertama ya? Iya Upside Down World Bali adalah tempat liburan pertama di Bali yang unik, dan berbeda dari beberapa tempat wisata di Bali yang sudah ada. Upside Down World Bali ini sendiri hadir dalam bentuk sebuah rumah.
Bentuk sebuah rumah dipilih karena biasanya setiap rumah memiliki beberapa ruangan dengan fungsi atau kegunaannya masing-masing, yang sudah familiar buat sebagian besar orang. Namun apa jadinya kalau semua ditata dengan cara yang tidak biasa? Ya seperti di Upside Down World ini deh!
Tempat wisata terbaru di Bali ini memiliki banyak ruangan. Mulai dari ruang tamu yang bahkan lengkap dengan tungku perapian, master bed room, kids room, ruangan 3D, dapur, dining room, bathroom, laundry. Tak ketinggalan sebuah ruangan berkonsep Bali, karena lokasi tempat wisata ini ada di Bali.
Jadi jangan kaget, kalau kalian berkunjung kesini dan melihat semua perabot yang ada disini serba terbalik. Itu adalah hal yang wajar, jika kalian baru pertama kali datang ke sini dan sedikit kebingungan dengan posisi dari setiap barang yang ada disetiap ruangan Upside Down World Bali.
Sensasi seolah-olah berada di atas, atau aksi seperti terjatuh sambil menggapai benda yang berada di bawahnya pasti akan seru! Tenang saja, kalian bisa bebas berkreasi dan mengeksplorasi setiap sudut ruangan kok! Tentunya untuk mendapatkan angle foto yang terbaik!

Keren! Begini Wujud Air Terjun Kanto Lampo Bali

Keren! Begini Wujud Air Terjun Kanto Lampo Bali
Keren! Begini Wujud Air Terjun Kanto Lampo Bali

Air Terjun Kanto Lampo memiliki pesona alami dikagumi banyak pengunjung. Keberadaanya dekat pemukiman penduduk menjadikan air terjun ini terkesan beda.
Jika kebanyakan air terjun berada di kawasan perbukitan, hutan maupun pegunungan di dataran tinggi, Air Terjun Kanto Lampo justru berada di wilayah dataran rendah di Banjar Kelod Kangin, Desa Beng, Kecamatan Gianyar, Kabupaten Gianyar, Bali.

Kondisi geografis Air Terjun Kanto Lampo bersuhu panas seperti suhu di kota Denpasar, ketika siang. Panas akibat sengatan matahari cukup terasa di kulit.

Kesejukan baru bisa didapat saat kaki sudah menjejakan ke dasar sungai. Karena di sekitar sungai beberapa pohon besar tumbuh, di sekeliling juga ada perkebunan warga. Panorama alam yang disekelilingnya masih tertata alami menawarkan kesunyian dari hiruk pikuk kehidupan pedesaan disini.


Keberadaan air terjun di sisi barat sungai ini menyumbang kesegaran. Air yang deras mengalir jatuh ke bawah seraya bersuara membawa dampak yang baik untuk kesegaran tubuh dan ketenangan pikiran.

Banyak pengunjung tergugah untuk merasakan kesegaran air yang jatuh dari ketinggian 15 meter ini. Bukan saja wisatawan asing, wisatawan lokal juga turut berbaur menikmati sensasi bermandi dengan air terjun. Jika diamati lebih dekat, dinding Air Terjun Kanto Lampo agak miring, sehingga air mengalir tidak serta merta jatuh ke dasar sungai.


Di atas air terjun terdapat beberapa rongga aliran air yang terhalang batu keras. Begitu pula seluruh permukaan dinding air terjun terbentuk dari batu batas berundag punya ruang berpijak atau berdiri.
Batu berbagi bentuk ini terlihat menghitam bahkan ada berlumut akibat dari air yang mengalir. Jika berada disekitarnya diharapkan untuk ekstra hati-hati.

Memperhatikan tiap langkah kaki saat berpijak, permukaan batu bisa tidak jelas dibalik air yang mengalir. Disekitar lokasi juga dipasang tanda batas maksimum menaiki air terjun. Kemunculan Air Terjun Kanto Lampo sebenarnya belum lama didatangi wisatawan, baik itu lokal maupun mancanegara.


Selain terdapat banyak tempat suci, di seberang sungai Anda juga bisa melihat sebuah goa. Konon goa ini digunakan oleh pasukan Belanda sebagai tempat rahasia untuk berdiskusi. Panjang goa sekitar 3 meter di kebun milik dari Made Suardana yang juga sehari-hari ada di sekitar air terjun, bertugas merawat kebun miliknya. Nama Air Terjun Kanto Lampo memang sudah ada sejak nenek moyangnya. Nama ini diyakini berasal dari nama pohon yang tumbuh di sekitar sungai.
Keren! Begini Wujud Air Terjun Kanto Lampo Bali
Keren! Begini Wujud Air Terjun Kanto Lampo Bali

Pohon langka ini memiliki buah yang unik, berwarna hijau kemudian berubah kuning, dan kalau sudah matang akan berubah merah. Saat berkunjung jangan lupa mematuhi apa yang disampaikan lewat papan pengumuman agar kunjungan Anda makin berkesan.

Air Terjun Kanto Lampo bisa ditempuh dari Denpasar sekitar 30 kilometer atau 1 Kilometer utara dari Taman Kota Kabupaten Gianyar. Bersiaplah narsis dan berselfie ria di antara riak air yang jatuh dari atas. 

Pantai Green Bowl, Keindahan Tersembunyi di Selatan Bali

Pantai Green Bowl, Keindahan Tersembunyi di Selatan Bali
Pantai Green Bowl, Keindahan Tersembunyi di Selatan Bali

Sebanyak 328 anak tangga harus dilalui untuk mencapai bibir pantai satu ini. Pantai Green Bowl namanya, atau juga yang disebut dengan nama Pantai Bali Cliff, karena lokasinya yang berada di bawah area hotel Bali Cliff, Jalan Raya Bali Cliff, Kuta Selatan, Badung, Bali.

Energi yang dikeluarkan saat melewati anak tangga yang cukup curam ini tidak begitu terasa saat turun menuju pantai. Apalagi ketika melihat hamparan laut yang luas, lelah pun seolah memudar berganti decak kagum akan eksotisme yang disuguhkan oleh semesta.

Pantai yang juga berada di bawah Pura Batu Pageh ini disebut dengan nama Green Bowl, karena menurut penduduk sekitar, saat air laut surut, pantai ini tampak seperti cekungan berbentuk mangkuk yang berwarna hijau dari karang-karang yang ada di sekitarnya.

“Sudah namanya dari dulu begitu, turis-turis yang kasih nama Green Bowl,” ujar Wayan, salah seorang pedagang gelang di Pantai Green Bowl.

Pantai ini juga kerap disebut sebagai satu di antara hidden beach. Karena tidak seperti pantai yang menjadi tetangga sebelahnya, yakni Pantai Pandawa, Pantai Green Bowl ini tersembunyi di antara tebing dan pepohonan dan masih tergolong sepi, sehingga para wisatawan cukup tertarik datang ke sini.
“Enak masih sepi, belum ramai kayak pantai-pantai yang lain. Kayak private beach. Tapi tangganya lumayan juga, bikin gempor,” ujar Jessica, seorang wisatawan asal Jakarta yang datang bersama temannya.

Ya, stamina pengunjung pantai ini pun akan diuji kembali, yakni lelah akan cukup terasa ketika kembali ke atas. Jika saat turun cukup semangat, berbeda sebaliknya saat kembali ke atas.

Kembali ke atas harus menaiki anak tangga yang lumayan tinggi sehingga perlu energi lebih. Oleh karena itu, harus siap sedia perbekalan, seperti minuman, ketika berada di area pantai ini. 
Tarif Masuk Rp 5.000 Per Orang

Untuk mencapai pantai ini, khususnya bagi yang datang dari arah Denpasar, bisa mencari jalan menuju arah Garuda Wisnu Kencana (GWK). Setelah melewati GWK, akan bertemu dengan perempatan, lalu di sana ambil arah ke kiri.

Dari sana, kira-kira sekitar 3 km mengikuti jalan, akan menemukan penunjuk arah menuju Pantai Bali Cliff. Cukup mengikuti arah penunjuk jalan tersebut, akan tiba di gerbang bekas Hotel Bali Cliff tersebut, untuk ke arah pantai tinggal mengambil jalan sebelah kiri.
Pantai Green Bowl, Keindahan Tersembunyi di Selatan Bali
Pantai Green Bowl, Keindahan Tersembunyi di Selatan Bali
Aktivitas yang cukup diminati di sini, menurut Wayan, adalah berselancar. Wanita asal desa setempat, yang sudah 15 tahun berjualan di kawasan ini pun memaparkan, bahwa di sini ombaknya cukup besar, sehingga banyak wisatawan khususnya mancanegara, datang ke sini untuk berselancar.


Hal tersebut tampak dari beberapa turis asing yang datang sambil membawa papan selancarnya usai menunjukkan kebolehannya beradu dengan ombak di tengah laut. Hingga sekitar pukul 15.00 Wita, para peselancar ini bermain di air. Karena setelah itu, yakni menjelang sore hari air laut akan mulai surut. “Nanti saat surut, mulai dah kelihatan karang-karangnya yang hijau itu,” tambah Wayan.


Dan, ketika surut inilah, merupakan waktu yang dimanfaatkan para nelayan desa setempat untuk memancing. Menjelang sore itulah, beberapa nelayan turun, dan menyusuri area tepi pantai, untuk kemudian masuk ke agak tengah, dan melemparkan kail pancingnya.
Goa Karang Tempat Sembahyang

Dikelilingi oleh karang, Pantai Green Bowl ini juga cukup terkenal dengan goa-goa besar di beberapa titik. Beberapa goa di sini, ada yang berisi kelelewar hingga goa yang digunakan untuk upacara.

Pantai Green Bowl, Keindahan Tersembunyi di Selatan Bali
Pantai Green Bowl, Keindahan Tersembunyi di Selatan Bali

Hal tersebut tampak dari beberapa penanda tempat bersembahyangnya umat Hindu Bali. “Biasanya dipakai untuk sembahyang, kalau lagi purnama atau upacara-upacara tertentu,” ujar Wayan.


Sementara yang unik adalah karena berisi kelelawar maka pada siang hari, kawanan kelelawar ini akan tidur tenang dengan menggantung di langit-langit, dan keluar di malam hari.

Namun, bau yang kurang sedap akan tercium dari mulut goa. Spot ini juga kerap dimanfaatkan pengunjung sebagai spot untuk mengabadikan momen dengan berfoto. 

ROMANTISME MALAM DI BUKIT BINTANG YOGYAKARTA

ROMANTISME MALAM DI BUKIT BINTANG YOGYAKARTA
ROMANTISME MALAM DI BUKIT BINTANG YOGYAKARTA

Bukit Bintang merupakan salah satu wisata malam di Kota Yogyakarta, tepatnya di daerah perbukitan pathuk, Gunung kidul. Bukit bintang ini sebenarnya berupa tempat yang luas diatas bukit sehingga kita dapat melihat pemandangan Yogyakarta dari titik yang cukup tinggi. Ketika malam hari lampu-lampu kota Yogyakarta yang menyala menambah keindahan suasana.
Bukit Bintang Jogja yang terletak di tepi jalan perbukitan menuju kota Wonosari ini merupakan salah satu tempat yang asyik dan romantis untuk nongkrong bersama teman-teman ataupun pasangan anda di malam hari. Dinamakan bukit bintang karena dari tempat ini kita bisa melihat indahnya kemerlip lampu kota Jogja dari atas yang terlihat seperti bintang bertaburan di angkasa. Selain menawarkan panorama indahnya kota Jogja dari atas, tempat ini juga memiliki hawa yang sejuk karena memang letaknya yang berada di perbukitan dengan tinggi kurang lebih 150 mdpl dan juga masih banyaknya pepohonan rindang yang tumbuh di sekitarnya.
Rute atau jalan menuju ke Bukit Bintang Jogja ini tidaklah sulit atau membingungkan. Terletak di jalan Raya Yogyakarta – Wonosari KM 15, atau tepatnya di Bukit Pathok Kabupaten Gunungkidul, kita bisa memanfaatkan berbagai jenis transportasi pribadi maupun umum. Jika menggunakan kendaraan umum, maka dari arah manapun turunlah perempatan ringroad jalan Wonosari. Dari perempatan tersebut, kita tinggal naik mini bis atau bis besar dengan tarif kurang lebih Rp.5000,- dan jarak tempuh kurang lebih 30 menit.
Jika menggunakan kendaraan pribadi, berhati-hatilah ketika Anda sudah sampai di pertigaan lampu merah Piyungan karena setelah melewati traffic light ini, Anda akan melewati jalan menanjak dan berkelok-kelok. Bahkan beberapa di antaranya memiliki tikungan tajam dan curam. Jagalah jarak kendaraan Anda jika berada di belakang truk atau bus besar dengan muatan penuh karena terkadang mereka mogok di jalan. Namun sebenarnya apabila menaiki kendaraan umum bisa dibilang cukup sulit karena kendaraan umum yang berlalu lalang di kawasan ini bisa dibilang sedikit terlebih di malam hari. Jadi sangat disarankan untuk menggunakan kendaraan pribadi saja atau menggunakan jasa travel agen ketika anda sedang menghabiskan liburan di Yogya sehingga anda tidak perlu repot lagi memikirkan transportasi dan tetek bengek lainnya.
Tempat wisata bukit bintang sebenarnya sudah mulai dikenal cukup lama namun hingga kini kawasan wisata ini terus mengadakan perbaikan demi perbaikan dalam rangka memperhatikan kenyamanan pengunjung.



Indahnya Pesona Wisata Embung Batara Sriten Yogyakarta

Indahnya Pesona Wisata Embung Batara Sriten Yogyakarta
Indahnya Pesona Wisata Embung Batara Sriten Yogyakarta

Wisata Jawa memang terus di perbaharui dari waktu ke waktu termasuk tempat Wisata Yogya yang belum lama ini juga baru di bangun . Obyek wisata ini adalah  embung Batara sriten  yang di bangun pada Puncak Magir Nglipar Gunung Kidul, Embung Batara Sriten merupakan embung tertinggi di yogyakarta  yang tingginya di kisaran 880 Mdpl terletak di Desa Pilangrejo, Nglipar, Gunungkidul, Yogyakarta. Karena masih dalam masa pembangunan untuk akses jalan menuju embung ini juga belum di perbaiki sehingga cukup sulit di lalui, untuk itu di sarankan anda perlu lebih berhati-hati untuk melewati rute ini dan juga pastikan kendaraan anda dalam performa yang baik.
Untuk pemandangan yang di tawarkan pada destinasi Wisata Jogja Embung Batara Sriten ini tidak perlu di ragukan lagi, rasa lelah anda setelah melalui rute berbatu pasti akan lenyap seiring sesampainya di lokasi dan di suguhi pemandangan yang menawan untuk di pandang mata,  karena letaknya yang tinggi  yaitu di puncak manggir kita dapat melihat samar daerah Kabupaten Klaten dengan jarak pandang tidak terbatas . Wisata murah Jogja yang dipadu perbukitan berkabut dengan langit yang biru berawan sangat menyejukan untuk di pandang. Spot pemandangan embung striten ini juga sangat cocok sebagai spot potografi  bahkan jika anda bisa menyempatkan waktu fajar anda di embung sriten ini anda bisa menikmati sajian golden sunrise yang indah dari ufuk timur.
Untuk sampai ke lokasi embung Sriten ini jika anda dari kota jogja anda dapat melewati Jalan Wonosari, terus saja sampai anda sampai di pertinggan Sambi 7 kemudian anda ambil jalan menuju arah Nglipar terus saja sampai menemui pertigaan yang ada tugu di tengah-tengah jalan. Di pertigaan tersebut anda belok ke kiri ke arah Ngawen, kemudian anda terus saja sesampai di Pertigaan Ngrempak anda belok ke kiri ke arah Desa Pilangrejo, lulus saja smpai anda menemui balai Desa Pilangrejo dari sini anda masuk arah Embung Sriten terus saja hingga sampai ke lokasi embung batara sriten.



WISATA ALAM HUTAN PINUS YOGYAKARTA

WISATA ALAM HUTAN PINUS YOGYAKARTA
WISATA ALAM HUTAN PINUS YOGYAKARTA

Wisata Yogya memang menyajikan berbagai genre wisata yang sangat lengkap. Mulai dari wisata budaya , wisata sejarah terlebih lagi wisata alam yang eksotis juga bertebaran di Yogya. Salah satu contohnya adalah Hutan Pinus. Hutan pinus ini letaknya di desa Mangunan, kecamatan Dlingo, kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogjakarta.
dekat dengan wisata kebun buah mangunan imogiri. Dari jogja kalau kita melewati ring road selatan dari arah gamping  kita mengikuti petunjuk jalan menuju ke arah Parangtritis, menuju ke kecamatan Dlingo. Di hutan Pinus Imogiri ini terkenal keindahannya dan keunikannya sehingga tidak jarang hutan pinus ini dijadikan tempat untuk foto hunting suatu brand, sampai pernah dipakai untuk syuting film layar lebar atau FTV oleh beberapa stasiun TV nasional.
Di hutan pinus ini kegiatan yang bisa kita lakukan selain berfoto ria kita juga bisa mendirikan tenda untuk bercamping bersama keluarga pasangan maupun teman. Hutan pinus imogiri ini akan terlihat sangat memukau apabila kita berkunjung pada pagi hari. Kita bisa merasakan hawa segar hutan yang masih tertutup kabut tetapi di sela-sela kanopi pohon terpancar sinar matahari yang menembus sampai ke dasar tanah.
Apabila masih kebingunan mencari lokasi tempat wisata hutan pinus ini,bisa denganmencari papan petunjuk jalan kebun buah mangunan untuk kita jadikan patokan yang mudah ke hutan pinus. Kalau sudah menemukan papan tulisan kebun buah imogiri kita tetap lurus mengikuti jalan yang beraspal halus, tetapi kita harus pelan pelan dan cermat karena tidak ada petunjuk tulisan untuk mengarah ke hutan pinus ini. Dari kebun buah mangunan hanya lurus lagi sekitar 1 km mengikuti jalan aspal lalu di pertigaan kita masih lurus lagi. Kalau jalan yang kita ambil benar kita akan menemukan jalan yang menanjak dan dikanan kiri banyak pohon seperti yang ada digambar.
Untuk tempat wisata ini tidak ada jam buka, tetapi parkiran mulai ramai sejak pagi hari hingga menjelang senja. Harga masuk hutan pinus pun gratis karena memang belum ada loket masuknya. Kita hanya dikenai biaya parkir kendaraan yaitu untu parkir sepeda motor sebesar Rp.2000,- dan parkir roda empat: Rp.4000,-. Namun sayangnya keindahan dan kesejukan tempat wisata ini belum diimbangi dengan banyaknya penjaja makanan sehingga para pengunjung terkadang kesulitan untuk menemukan makanan sebagai pengganjal perut. Jadi sebaiknya pengunjung membawa makanan atau bekal dari rumah karena jarang ditemui rumah makan. Hanya terkadang didekat hutan didepan parkiran ada penjual cilok (siomay) itu saja tidak setiap saat ada.
Untuk menuju ke hutan pinus imogiri ini diharuskan menggunakan kendaraan pribadi karena tidak ada kendaraan umum yang menjangkaunya. Dan bagi para perokok agar lebih berhati-hati dalam membuang puntung rokok atau batang korek api. Pastikan sudah tidak ada bara atau api yang masih menyala karena dapat berakibat pada kebakaran hutan. Tentu akan lebih baik lagi jika Anda tidak merokok sama sekali. Selamat berkunjung ke hutan pinus Yogyakarta dan jangan lupa menjaga kebersihan di tempat wisata ini yaa..



Wisata Edukasi Taman Pintar Kota Pelajar Yoyakarta

Wisata Edukasi Taman Pintar Kota Pelajar Yoyakarta
Wisata Edukasi Taman Pintar Kota Pelajar Yoyakarta

Sandangan Kota Pelajar yang melekat kuat di pundak kota Yogakarta membuat kota ini selalu identik dengan dunia pendidikannya. Karena di kota ini memang dihuni oleh banyak sekali pelajar. Mulai dari pelajar sekolah dasar hingga setingkat peruruan tinggi. Tak sulit untuk bisa menemukan bangku-bangku pendidikan di setiap sudut kotanya. Karena sebab inilah kepariwisataan kota Yogya tak hanya dipenuhi oleh wisata berbau hiburan semata tapi juga wisata budaya maupun wisata pendidikan. Salah satu contohnya adalah Taman Pintar. Wisata anak yang bernama lengkap Taman Pintar Yogyakarta (TPY ) ini adalah salah satu wisata pendidikan atau wisata edukasi paling banyak di kunjungi di Yogyakarta. Taman Pintar berlokasi di Jalan Penembahan Senopati No.3, Yogyakarta. Lokasi ini dahulu digunakan untuk shooping center yang sekarang dipindah sebelah utara taman ini, bersebelahan dengan Taman Budaya Yogyakarta.
Taman Pintar didirikan atas gagasan pendirinya yaitu Walikota Yogyakarta Herry Zudianto SE, Akt, MM yang selanjutnya dibangun diatas tanah seluas 12.000 m2. Wisatawan yang masuk ke taman ini bisa langsung mencoba dan menyaksikan hasil karya dari sebuah inovasi dan teknologi dan permainan yang sangat menarik dan banyak bermuatan edukasi bagi anak-anak. Taman Pintar sendiri dibangun mulai bulan Mei 2006 dan setahun kemudian pada tanggal 9 Juni 2007 diresmikan oleh Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta, Sultan Hamengku Buwono X bersama dua menteri yang sedang menjabat saat itu yaitu Menteri Riset dan Tekhnologi (Menristek), Kusmayanto Kadiman, P.h.D dan menteri Pendidikan Nasional ( Mendiknas), Prof. Dr. Bambang Sudibyo, MBA.
Maskot Taman Pintar yang berupa “ Burung Hantu Memakai Blangkon“. Burung hantu diartikan sebagai burung yang memiliki kepekaan yang tinggi, sanggup merasakan dan mempelajari keadaan alam dan lingkungan yang ada disekitarnya. Sedangkan Blangkon merupakan pakaian adat Yogyakarta untuk menutup kepala laki-laki.
Konsep pembelajaran yang dipakai pada taman ini garis besarnya bertujuan untuk meningkatkan mutu penguasaan materi pendidikan yang diberikan di sekolah .Dengan model alat peraga, anak-anak akan lebih tertarik untuk mengembangkan kemampuannya sehingga dapat menyelesaikan berbagai masalah dengan pola pikirannya sendiri. Orang tua diharapkan aktif dalam memilih wahana pembelajaran dan permainan yang sesuai dengan usia anak. Jangan dipaksakan dalam pembelajaran dengan alat peraga tersebut.
Taman pintar sebagai kawasan yang terpadu dari berbagai macam wahana belajar dalam satu lokasi merupakan keistimewaan tersendiri sehingga Taman Pintar ini sekarang sudah menjadi tempat wisata favorit dan menjadi ikon wisata pendidikan di Yogyakarta.
Taman Pintar ini dibangun dengan biaya Rp.53 milyar yang berisi enam zona yang didalamnya terdapat isi materi antara lain : Gedung Memorabilia, Gedung Kotak lantai 2, Gedung Oval lantai 2, Gedung oval lantai 1, Gedung Paud barat dan timur dan Playground Area. Namun kini sedang dibuat beberapa zona-zona baru untuk menambah koleksi wisata edukasi taman pintar.
Zona-zona tersebut mempunyai beberpa wahana tersendiri seperti Taman Bermain, Penjelajah Kecil, Titian Penemuan, Petualangan Lingkungan, Jembatan Sains, Titian Sains, Indonesiaku, Tekhnologi canggih dan Populer. Selain berbagai fasilitas diatas ,di Taman ini banyak tersedia berbagai fasilitas pendukung seperti mushola, laboratorium, perpustakaan, toilet, ruang pertunjukan indor dan outdoor, kios souvenir, toko buku dan halaman parkir yang cukup memadai. Untuk informasi yang lebih lengkapnya seperti harga tiket bisa kunjungi www.tamanpintar.com . Ada informasi lengkap mengenai harga di setiap wahananya. Selamat berjalan-jalan sambil belajar dengan keluarga kecil tercinta anda.